PROGRAM STUDI PENDIDIKAN TARI BERPARTISIPASI DALAM MAWAPRES UNJ 2021

[easingslider id=”673″]

Universitas Negeri Jakarta (UNJ) menyelenggarakan sebuah acara tahunan yaitu MAWAPRES, Mahasiswa Berprestasi, dengan tagar #SEMANGATMENUJUJUARANASIONAL. Tanggal 8 – 9 Maret 2021 adalah Grand Final acara tersebut dengan kegiatan presentasi hasil KTI di tanggal 8 Maret dan Impromptu Speech serta Kisah Inspiratif di tanggal 9 Maret. Program Studi (Prodi) Pendidikan Tari, Fakultas Bahasa dan Seni (FBS) ikut berpartisipasi mengirimkan mahasiswa berprestasi. Acara ini diselenggarakan di Aula Maftuchah, Gedung Dewi Sartika dan disiarkan secara virtual melalui Instagram @mawapresunj.

Acara ini dihadiri oleh para Dekan dari tiap Fakultas. Total peserta dalam acara ini terdiri dari 19 Finalis, panitia acara, dan tamu undangan. I Dewa Ayu Ketut Ning Sastriyani (Oning), mahasiswa Pendidikan Tari angkatan 2018 mempresentasikan KTI-nya yang berjudul “Aplikasi Dancetancing Sebagai Media Apresiasi Seni di Tengah Pandem Covid-19”. Hasil dari pemilihan Mahasiswa Berprestasi UNJ 2021 yaitu:

? Mawapres Utama Sarjana, Siti Pujawati (FBS)
? Mawapres Utama Diploma, Egy Andarwati (FT)
? Mawapres II Sarjana, Syifa Nadhira (FIS)
? Mawapres III Sarjana, Puspo Nagati (FIK)
? Mawapres Terfavorit, Annisa Fitri (FE)
? Mawapres Personalitas Terbaik, Devara A. Zuswana (FPPsi)
? Mawapres KTI Terbaik, Hadi Suseno (FT)
? Mawapres Bahasa Inggris Terbaik, Samuel Yesaya (FMIPA)
? Mawapres Terinspiratif, Yulia Gusti (FIP)