RAPAT DOSEN DI AWAL 2018: Serius Berpikir dalam Kehormonisan

[easingslider id=”984″]

Sederhana tapi bermakna. Kata itu yang paling tepat untuk hari ini, 4 Januari 2018. Mengumpul di rumah kedua kami, Sasindo FBS, ngobrol santai tentang prodi ditemani bakmi golek traktiran Pak Irsyad, Borobbo plus ikan asin Makassar Bu Miftahulkhairah, yakiniku dan kue ijo olahan tangan Bu Sitti Gomo. Pastinya tak lengkap tanpa manisan buah Bu Helvy dan rambutan hasil kebun Pak Erfi. Kata salah satu unggahan di akun media sosial facebook milik program studi Sastra Indonesia, Fakultas Bahasa dan Seni, Universitas Negeri Jakarta.

“Mengobrol santai dengan bahasan yang serius”, ungkapan inilah yang paling tepat untuk menggambarkan bagaimana kami berapat tentang sebaran mata kuliah, beban kerja setiap dosen, evaluasi pelaksanaan perkuliahan di semester lalu, serta rencana perkulihan di semester mendatang. Bertempat di ruang dosen, rapat ini  dipimpin oleh Ketua Program Studi Sastra Indonesia, Miftahulkhairah.  Dalam suasana kekeluargaan, semua aspek dibahas tuntas, dimulai pukul 09.00 dan berakhir pukul 17.00. Sastra Indonesia adalah rumah kedua kami.