ALUR: AKHIR PERJALANAN KKL MAHASISWA SASTRA INDONESIA UNJ

[easingslider id=”1361″]

Mahasiswa Prodi Sastra Indonesia kembali menelurkan ide dan gagasan dengan meluncurkan media cetak. Media cetak berupa majalah tersebut diberi nama Alur. Majalah ini diluncurkan pada Senin, 22 Juli 2019 di Aula Gedung S Universitas Negeri Jakarta. Peluncuran majalah dihadiri sekaligus dibuka oleh Koorprodi Sastra Indonesia, Ibu Dr. SIti Gomo Attas, M.Hum. Pada acara ini pun diadakan diskusi membahas konten majalah tersebut. Para mahasiswa yang tulisannya dimuat dalam majalah tersebut berbagi ilmu tentang awal mula perencanaan hingga akhirnya majalah Alur diterbitkan. Kegiatan tersebut dimoderatori oleh Indra Komari, angatan 2016.

Majalah Alur ini merupakan produk yang dihasilkan dari mata kuliah Kuliah Kerja Lapangan (KKL). Kegiatan yang dilaksanakan pada tanggal 1 – 6 April 2019 mengambil lokasi di Kota Gudeg, Yogyakarta. Lokasi ini dipilih setelah para mahasiswa melalukan rapat koordinasi dengan arahan para dosen pembimbing, yaitu Dr. Gres Grasia Azmin, S.Hum., M.Si., Aulia Rachmawati, M.Hum., dan Erfi Firmansyah, S.Pd, M.A. Di lokasi tujuan, mereka mengunjungi berbagai tempat, seperti kampus UGM, kampung batik, penerbit buku bahasa dan sastra, pasar di Jalan Malioboro, Pantai Jayanti dan banyak lainnya. Ide dan gagasan dari pengalaman selama kunjungan dituangkan dalam tulisan mereka. Mereka dapat menulis berita, opini, cerita pendek, artikel, bahkan komik. Prosesnya pun cukup panjang, mulai dari perencanaan, pencarian data, penulisan, penyuntingan, dan peluncuran majalah. Sukses selalu untuk mahasiswa Sastra Indonesia UNJ! Semoga selalu menghasilkan karya-karya yang luar biasa. (sw)