Kuliah Kerja Lapangan (KKL) bagi para mahasiswa merupakan satu mata kuliah yang harus diambil untuk mendapatkan pengetahuan dari luar mata kuliah. KKL biasanya dilakukan dalam bentuk studi banding ke instansi atau komunitas yang dapat memberikan pengetahuan bagi mahasiswa. PSPBM menyelenggarakan KKL untuk angkatan 2020 dengan melakukan kunjungan ke kota Malang. Salah satu universitas yang dikunjungi pada hari kedua,  Selasa,  tanggal 23 Mei 2023 yaitu Prodi Pendidikan Bahasa Mandarin Universitas Negeri Malang. Kegiatan ini didasari oleh perjanjian kerja sama antara kedua prodi untuk melaksanakan suatu kunjungan studi banding, pertukaran mahasiswa, pertukaran informasi sekitar badan eksekutif mahasiswa (BEM), dan kegiatan pembelajaran lainnya.

Rombongan KKL dari PSPBM UNJ didampingi  oleh perwakilan 3 dosen yaitu Rizky Wardhani, S.S., M.Pd., Hasan, S.Sos., M.Pd., dan Rendy Aditya, B.TCFL., M.Pd. Kegiatan awal berupa ramah tamah dan disambut oleh Koorprodi Pendidikan Bahasa Mandarin, Dr. Dudy Syafruddin, S.S., M.A. dan juga Dr. Dewi Kartika Ardiyani, S.Pd., M.Pd. Acara ramah tamah dibuka dengan saling memperkenalkan diri perwakilan dosen dari UM dan juga para mahasiswa dari kedua belah pihak.

Acara dibuka dengan sambutan dari koorprodi dan juga perwakilan dosen pembimbing, dilanjutkan dengan pertukaran visi misi dari BEM prodi, proses pembelajaran di kedua prodi, tips untuk belajar bahasa Mandarin, serta fasilitas yang ada di UM untuk menunjang pembelajaran bahasa Mandarin. Prodi Pendidikan Bahasa Mandarin UM juga menjadi penempatan dari Pusat Bahasa Mandarin (PBM) di wilayah Jawa Timur, sehingga sumber belajar bahasa Mandarin juga banyak didapat dari PBM.

Acara dilanjutkan dengan penampilan kebudayaan dari masing-masing prodi, dari PSPBM UNJ menampilkan tarian kipas dan Pendidikan Bahasa Mandarin UM menampilkan Wushu dan juga tarian. Acara diakhiri dengan pemberian Cinderamata kepada dosen pembimbing dan juga foto bersama. Selain itu, mahasiswa prodi Pendidikan Bahasa Mandarin UM juga membawa rombongan PSPBM UNJ untuk melakukan study tour ke perpustakaan prodi dan juga ke Pusat Bahasa Mandarin (PBM UM). (RW)