PRANCIS Berita IDOSEN PRODI PENDIDIKAN BAHASA PRANCIS HADIRI PERESMIAN GOR UNJ

IDOSEN PRODI PENDIDIKAN BAHASA PRANCIS HADIRI PERESMIAN GOR UNJ

IDOSEN PRODI PENDIDIKAN BAHASA PRANCIS HADIRI PERESMIAN GOR UNJ post thumbnail image

Pada Minggu, 2 Februari 2020 telah diresmikan GOR UNJ oleh Gubernur DKI, Anies Baswedan. Pada kesempatan tersebut, Rektor UNJ, Dr. Komarudin, M.Si memberikan sambutannya. Tampak hadir pula Koorprodi dan dosen Pendidikan Bahasa Prancis, Monsieur Dr. Subur Ismail, M.Pd dan Madame Dr. Ninuk Lustyantie, M.Pd.

GOR tersebut merupakan hibah dari Pemerintah Provinsi DKI Jakarta bagi Universitas Negeri Jakarta (UNJ) sebagai pengelolanya. Hibah ini diberikan pada 2017 dan selesai dibangun pada 2019. Meskipun dikelola UNJ, nantinya gedung ini akan menjadi salah satu tempat pembinaan atlet-atlet DKI dan juga sebagai arena digelarnya Pusat Pelatihan Nasional (Pelatnas) cabang olahraga (cabor). Dengan fasilitas yang sangat lengkap, gedung ini dapat digunakan untuk melakukan berbagai cabang olah raga seperti bulu tangkis, basket, futsal, angkat besi, dan bela diri. Gedung tersebut juga didukung dengan perangkat-perangkat pendukung sports science untuk menambah ilmu pengetahuan olahraga bagi para atlet. Semoga gedung ini dapat digunakan semaksimal mungkin sehingga menghasilkan para atlet profesional. (yl)

Related Post