KETAWA-TIWI

[easingslider id=”738″]

Perkenalkan, Ini Budaya Betawi

Sebagai Produk Mata Kuliah Manajemen Pertunjukan dan Mata Kuliah Bahasa dan Budaya Betawi, Program Studi Sastra Indonesia, Fakultas Bahasa dan Seni, Universitas Negeri Jakarta, mahasiswa angkatan 2014 menggelar sebuah pementasan di Galeri Indonesia Kaya, Grand Indonesia dengan tajuk Ketawa-Tiwi.

19 Juli 2017,  Siti Gomo Attas dan Gres Gresia Azmin yang menjadi dosen pengampu mata kuliah tersebut membawa mahasiswanya dalam sebuah pementasan besar yang banyak mendapat komentar positif dari mereka yang hadir.

Acara yang sampai diliput Kompas.com ini berisi penampilan-penampilan Budaya Betawi dari mahasiswa Sastra Indonesia angkatan 2014, seperti lagu-lagu, tari topeng, sampai lenong.

Acara ini sangat menghibur dan begitu menginspirasi agar selamanya  menjaga kebudayaan Betawi. Kalau bukan kita, siapa lagi?