REFLEKSI CALON WISUDAWAN MAHASISWA PRODI PENDIDIKAN SENI RUPA

 

Pada Selasa, 22 Februari 2021, pukul 13.30-15.00 WIB, Program Studi (Prodi) Pendidikan Seni Rupa FBS UNJ menyelenggarakan refleksi calon wisudawan mahasiswa Prodi Pendidikan Seni rupa. Acara ini berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, pandemi Covid-19 membuat mahasiswa dan dosen tidak dapat bertatap muka secara langsung sehingga dilaksanakan secara daring melalui Zoom Meetings. Acara ini dihadiri oleh calon wisudawan mahasiswa Prodi Pendidikan Seni Rupa, Koorprodi Pendidikan Seni Rupa Dr. Indro Moerdisuroso, M.Sn, serta para dosen Prodi Pendidikan Seni Rupa yaitu Ibu Dr. Ataswarin Oetopo, M.Pd., Ibu Dra. Mudjiati, M.Pd., Ibu Dr. Caecilia Tridjata, M.Sn., Ibu Maria Cornelia Wara Candrasari, S.Sn., M.Ds., Bapak Rizki Taufik Rachman, S.Sn., M.Si., Ibu Aprina Murwanti, S.Ds., Ph.D., Bapak Eko Hadi Prayitno, M.Pd., Ibu Ririn Despriliani, S.Pd., M.Si., Ibu Jeong Ok Jeon, BFA., MFA., Ibu Zaitun Y.A Kherid, M.Pd., Bapak Drs. Endra Sulendra S, M.Ds., Bapak Drs. Panji Kurnia, M.Ds., Bapak Dr. Sarnadi Adam, M.Sn.

 

Acara dibuka dengan sambutan Koorprodi Pendidikan Seni Rupa Dr. Indro Moerdisuroso, M.Sn. Refleksi ini merupakan acara tahunan yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas UNJ khususnya Prodi Pendidikan Seni Rupa dari segi akademik, kemahasiswaan, serta sarana dan prasarana. Dalam acara ini juga mahasiswa memberikan saran dari kendala yang dialami selama proses pembelajaran di Prodi Pendidikan Seni Rupa. Hal yang dibahas dalam acara ini dari segi akademik meliputi kinerja dan kehadiran dosen, jadwal kuliah, dan aplikasi penunjang jarak jauh sebab selama pandemi Covid-19 semua kegiatan pembelajaran dilakukan secara daring. Acara terakhir di tutup dengan kegiatan pesan dari semua dosen kepada calon wisudawan mahasiswa Prodi Seni Rupa. (RD)