P2M : WORKSHOP KREASI MEMBUAT BENTO PADA MASYARAKAT KELURAHAN MALAKA SARI

Pada hari Senin, 15 Agustus 2022 telah diselenggarakan Pengabdian Pada Masyarakat (P2M) yang bertemakan “Kreasi Membuat Bento” sebagai salah satu rangkaian kegiatan P2M Prodi Pendidikan Bahasa Jepang, Fakultas Bahasa dan Seni, Universitas Negeri Jakarta di wilayah binaan Kelurahan Malaka Sari, Kecamatan Duren Sawit, Jakarta Timur. Kegiatan P2M ini diadakan secara luring di kantor RW02, Kelurahan Malaka Sari, Jakarta Timur dan dihadiri oleh 14 orang peserta yang kemudian dibagi menjadi 7 kelompok.

            Acara dibuka oleh Master of Ceremony (MC) yaitu Gabriella Inez Larasati dan Sabita Syifa As Zahrah sekaligus dengan doa bersama menurut kepercayaan masing-masing. Acara dilanjutkan dengan penyampaian kata sambutan oleh ketua pelaksana, yaitu Ibu Tia Ristiawati, M.Hum. Setelah penyampaian kata sambutan, dilanjutkan dengan pembacaan tata tertib lomba menyusun bento oleh MC yang kemudian disusul dengan lomba penataan bento selama 40 menit.

            Setelah peserta menyelesaikan penataan bento, bentobento yang telah tertata rapi beserta catatan yang berisikan rincian pengeluaran untuk bahan-bahan bento yang kemudian diserahkan kepada 3 orang juri, yaitu Ibu Tia Ristiawati, M.Hum., Ibu Dr. Cut Erra Rismorlita, M.Si. dan Ibu Dr. Frida Philiyanti, S.S., M.Pd.. Kemudian, sembari juri menilai bento yang telah dikumpulkan, MC memandu kuis singkat mengenai bento dan memberikan hadiah kepada peserta yang berhasil menjawab pertanyaan dengan cepat dan tepat. Penilaian dilakukan dengan memperhatikan faktor keseimbangan gizi, kerapihan, serta kreatifitas para peserta dalam membuat Bento sesuai dengan tema dan anggaran yang telah ditentukan.

 

Acara dilanjutkan dengan pengumuman kelompok pemenang lomba beserta penyerahan sertifikat secara simbolis dan uang tunai kepada tiga kelompok yang dinobatkan sebagai kelompok terbaik. Hasil akhir dari penilaian tersebut yaitu :

Juara 1 diraih oleh kelompok 3 yang beranggotakan Ibu Anis Indarti dan Ibu Tati Dewi Karwati,

Juara 2 diraih oleh kelompok 2 yang beranggotakan Ibu Herlindaria dan Ibu Nani Yuanti, dan Juara 3 diraih oleh kelompok 8 yang beranggotakan Ibu Sofie Hanum dan Ibu Olviana Rejnike Sirat.

            Setelah pengumuman kelompok yang meraih juara pertama sampai ketiga, MC menutup acara dengan penyampaian kesan dan pesan selama mengikuti lomba oleh perwakilan peserta, closing statement oleh ketua pelaksana, dan ucapan terima kasih atas partisipasi aktif peserta selama kegiatan berlangsung. Semoga kegiatan ini dapat memberikan dampak yang baik untuk semua pihak sesuai dengan harapan. (FP)