IBADA 2019

IBADA (IPPIKI, BAKSOS, dan DANJIKI AKE) dilaksanakan pada Rabu, 22 Mei 2019 bertempat di Aula Daksinapati, Gedung FIP, Kampus A Universitas Negeri Jakarta mengusung tema “Ngabuburit Berkah, Ibadah Bertambah.” IBADA merupakan program kerja Divisi Kerohanian HIMA Prodi  Pendidikan Bahasa Jepang yang diperuntukkan kepada seluruh mahasiswa aktif, alumni, dan dosen Prodi Pendidikan Bahasa Jepang. Kegiatan ini bertujuan untuk menjalin tali silaturahmi antara keluarga besar Prodi Pendidikan Bahasa Jepang melalui buka bersama, mendapat ilmu yang bermanfaat, dan berbagi kebaikan antar sesama. Kegiatan ini dihadiri oleh 40 peserta.

Kegiatan IBADA diawali dengan registrasi kemudian pembacaan Q.S. Al-Waqiah. Setelah itu adalah pembukaan oleh MC, serta tilawah dan sari tilawah. Lalu, laporan dari Ketua Pelaksana, sambutan Ketua HIMA, dan sambutan Dosen Pembimbing HIMA. Agenda selanjutnya yaitu kajian dengan tema, “Ngabuburit Asik dan Bermanfaat” oleh Ustad Denni Kurniawan yang kemudian dilanjutkan dengan sesi buka bersama.

 Agenda selanjutnya adalah sholat berjamaah di aula yang diimami oleh Ustad Denni. Kemudian makan besar sambil menyaksikan penampilan Paradise Flotilla, penayangan video baksos, kuis, dan pemberian souvenir. Setelah itu pengisian angket BPM. Acara ditutup oleh MC kemudian sesi foto bersama.