Pada Sabtu, 10 April 2021, pukul 07.30-11.35, di GOR Kampus B, Universitas Negeri Jakarta (UNJ), diselenggarakan Wisuda Lulusan Program Diploma, Sarjana, Magister, dan Doktor UNJ Tahun Akademik 2019/2020. Wisuda ini juga dilakukan secara daring melalui Zoom Meetings dan Youtube. Wisudawan terbaik semester 113 dari Program Studi (Prodi) Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (PBSI) diraih oleh Citra Amalia. S.Pd., mahasiswa angkatan 2016 dengan IPK 3,82.

Acara ini diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya. Selanjutnya, pidato Rektor UNJ, Prof. Dr. Komarudin, M.Si. Kemudian orasi ilmiah oleh Prof. Dr. Richardus Eko Indrajit. Laporan kelulusan dan pengumuman wisudawan terbaik oleh Wakil Rektor Bidang Akademik. Lalu, pelantikan serta ikrar dan ucapan terima kasih wisudawan. Setelah itu, penyerahan wisudawan kepada Ikatan Alumni. Acara ini diakhir dengan doa. Selamat untuk para wisudawan Prodi PBSI. (RO)