Pada Jumat, 16 April 2021, pukul 09.30-11.15 WIB, Program Studi (Prodi) Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (PBSI) Fakultas Bahasa dan Seni (FBS) Universitas Negeri Jakarta (UNJ) melaksanakan Rapat Prodi PBSI. Rapat ini dilakukan secara daring melalui Zoom Meetings. Rapat ini dihadiri oleh Dekan FBS UNJ, Ibu Dr. Liliana Muliastuti, M.Pd., Koorprodi PBSI, Ibu Dr. Siti Ansoriyah, M.Pd., serta para dosen Prodi PBSI yaitu Ibu Dra. Sri Suhita, M.Pd., Ibu Dr. Fathiaty Murtadho, M.Pd., Ibu Dr. Sintowati Rini Utami, M.Pd., Ibu N. Lia Marliana, S.Pd., M.Phil.(Ling.), Bapak Dr. Edi Puryanto, M.Pd., Ibu Dr. Reni Nur Eriyani, M.Pd., Ibu Nurita Bayu Kusmayati, M.Pd., Ibu Rahmah Purwahida, S.Pd., M.Hum., Bapak Nur Sekhudin, S.Pd., M.Hum., Ibu Etsa Purbarani, M.Pd., Ibu Reni Oktaviani, M.Pd., dan Ibu Hestiyani Parai, M.Pd.

Rapat ini membahas tentang Ujian Tengah Semester (UTS) yang akan dilaksanakan pada 19-23 April 2021, laporan perkuliahan setiap mata kuliah, serta pembuatan SOP untuk perkuliahan Pengembangan Penulisan Karya Ilmiah (PPKI). Selain itu, dalam rapat ini membahas persyaratan Calon Dekan FBS UNJ. Adapun, persyaratan khusus pemilihan dekan meliputi usia tidak boleh lebih 60 tahun, bergelar S-3, pernah menjabat menjadi koorprodi, dan lain-lain. (RO)