Pada Senin, 18 Juli 2022, pukul 08.00-16.00 WIB, Lembaga Pengembangan Pendidikan dan Pembelajaran (LP3) Universitas Negeri Jakarta (UNJ) menyelenggarakan Orientasi Mahasiswa Baru PPG Dalam Jabatan Tahun 2022 Kategori 1. Kegiatan tersebut dilakukan di Hotel Fieris Rawamangun, Jalan Perserikatan No.11 Jakarta Timur, sesuai protokol pencegahan Covid-19. Kegiatan tersebut dihadiri Ketua LP3, Koordinator PPG di lingkungan UNJ, serta para dosen pengampu. Hadir pula Koorprodi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (PBSI), Ibu Dr. Siti Ansoriyah, M.Pd.

 Kegiatan tersebut membahas informasi mengenai PPG terbaru. Selain itu, pemaparan tentang cara penggunaan akun PPG. Kelas PPG Prodi PBSI berjumlah satu rombel dengan peserta kurang lebih 33 orang. Hal ini dilaksanakan berdasarkan surat dari Dirjen GTK Kemendikbudristek nomor 1625/B2/GT.00.05/2022 tentang Penetapan Mahasiswa dan Mekanisme Lapor Diri PPG Dalam Jabatan Tahun 2022 Kategori 1. (RO)