Kamis, 21 April 2022, pukul 10.00-12.00 WIB, Fakultas Bahasa dan Seni (FBS) Universitas Negeri Jakarta (UNJ) menyelenggarakan Bimtek Pengelolaan Jurnal bagi Admin Open Journal Systems (OJS). Kegiatan ini dilakukan secara daring melalui Zoom Cloud Meetings. Kegiatan ini dihadiri oleh Dekan FBS UNJ, Ibu Dr. Liliana Muliastuti, M.Pd., dosen Prodi PBSI Program Studi (Prodi) Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (PBSI) yaitu Ibu Reni Oktaviani, M.Pd., dan mahasiswa prodi PBSI, Shanty Kusuma Wardhani, Annisa Widya Shafira, dan  Stephanny Cantika Putri. Hadir pula dosen dan mahasiswa di lingkungan FBS UNJ.

Narasumber dalam kegiatan ini yaitu dosen Prodi Pendidikan Musik yaitu Bapak Dani Nur Saputra, S.Pd., M.Sn. Beliau memaparkan tentang Open Journal System (OJS). Pengelolaan jurnal elektronik yang dikembangkan oleh Publik Knowledge Project untuk memperluas dan meningkatkan akses ke karya penelitian. Jurnal elektronik berisi informasi digital berupa teks dan gambar. Adapun pengabstrakan jurnal ilmian dengan cara mendaringkan jurnal ilmiah, mendaftarkan jurnal di CrossRef untuk mendapatkan DOI, dan mendaftarkan situs jurnal ilmiah ke portal nasional maupun internasional.

Piramida dalam pengelola jurnal dengan tingkatan tertinggi dimulai dari administrator, manajer, editor, reviewer, dan penulis. Administrator merupakan tingkatan tertinggi sehingga dapat disebut dengan tangan dewa sebab dapat menerima, menghapus, mengganti, dan lain-lain. Narasumber juga menjelaskan langkah-langkah untuk mempublikasikan artikel di jurnal ilmiah. (RO)