Pada Minggu, 14 November 2021, pukul 08.30-selesai, Program Studi (Prodi) Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (PBSI), Fakultas Bahasa dan Seni (FBS) Universitas Negeri Jakarta (UNJ) diselenggarakan Gebyar Bahasa dan Sastra Indonesia (G-Sastrasia) yang bertajuk Menulis Fiksi sebagai Wujud Cinta Sastra dan Produktif Berkarya. Kegiatan ini juga disiarkan melalui kanal Youtube BEMP PBSI UNJ dan Zoom Cloud Meetings. Kegiatan ini dihadiri oleh Koorprodi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (PBSI), Ibu Dr. Siti Ansoriyah, M.Pd., serta para dosen Prodi PBSI yaitu Ibu Dra. Sri Suhita, M.Pd., Bapak Drs. Sam Mukhtar Chan, M.Si., Ibu Etsa Purbarani, M.Pd., Ibu Reni Oktaviani, M.Pd., dan Ibu Hestiyani Parai, M.Pd.

Kegiatan ini diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Himne UNJ. Kemudian doa dan sambutan Koorprodi PBSI, Ibu Dr. Siti Ansoriyah, M.Pd. Kegiatan ini dimoderatori oleh mahasiswa Prodi PBSI, Alya Vinnisya. Narasumber kegiatan ini yaitu mahasiswa Prodi PBSI sekaligus penulis buku Serenada dan Jagat Biru Pionir. Narasumber lainnya, penulis novel A: Aku, Benci, dan Cinta, R: Raja, Ratu, dan Rahasia, dan Matt and Mou. Narasumber menjelaskan proses penulisan buku. Para peserta sangat antusias mengikuti kegiatan ini. Kegiatan ini juga menampilkan bakat dari mahasiswa Prodi PBSI seperti membaca puisi dan musikalisasi puisi. (RO)