Jakarta, 15 November 2024 – Semarak Festival Arab 14 Universitas Negeri Jakarta (UNJ) kembali diadakan dengan meriah, mengumpulkan 728 peserta dari berbagai instansi yang ada di Indonesia, Malaysia, dan Brunei Darussalam. Acara ini dilaksanakan dari Senin, 11 November hingga Jumat, 15 November 2024 dan diorganisir oleh Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Program Studi Pendidikan Bahasa Arab (PBA) UNJ, khususnya divisi Pendidikan dan Kebudayaan.
Festival ini menghadirkan sepuluh mata lomba yang dibagi dalam tiga kategori: kategori mahasiswa, kategori siswa, dan kategori umum. Rincian perlombaannya adalah sebagai berikut:
Kategori Mahasiswa:
– Pidato Bahasa Arab
– Debat Bahasa Arab
– Baca Berita
Kategori Siswa:
– Pidato Bahasa Arab
Kategori Umum:
– Hadrah Banjari
– MTQ (Musabaqah Tilawatil Quran)
– MHQ (Musabaqah Hifzil Quran)
– Puisi Arab
– Menyanyi Arab
– Kaligrafi
Dengan total peserta yang mencapai 728 orang, acara ini melibatkan 53 perguruan tinggi dan 78 sekolah/madrasah/pesantren. Tujuan utama dari Semarak Festival Arab 14 adalah untuk mengembangkan potensi dan kreativitas dalam Bahasa dan Sastra Arab serta seni Islam dan seni Arab. Selain itu, acara ini bertujuan untuk mempererat ukhuwah Islamiyah antar siswa sekolah serta antar mahasiswa program studi bahasa Arab se-Asia, sekaligus menjadikan SAFAR 14 sebagai ajang pengembangan Bahasa Arab dalam jiwa pemuda di Indonesia dan Asia.
Teknis pelaksanaan acara ini dilakukan secara hybrid, yakni secara luring di Universitas Negeri Jakarta dan daring melalui platform Zoom Cloud Meeting. Kegiatan ini menjadi wadah bagi para peserta untuk saling berbagi ilmu dan pengalaman, serta memperkuat jaringan antar lembaga pendidikan di kawasan Asia.
Gelar juara umum SAFAR 14 UNJ tahun ini berhasil diraih oleh STIBA Ar-Raayah Sukabumi. Prestasi ini menjadi bukti dedikasi dan kerja keras para peserta dalam mengembangkan kemampuan berbahasa Arab mereka.
Semarak Festival Arab 14 UNJ tidak hanya menjadi ajang kompetisi, tetapi juga menjadi sarana untuk menumbuhkan rasa cinta dan kebanggaan terhadap Bahasa Arab serta memperkokoh hubungan antar bangsa melalui budaya dan seni Islam.