Kuliah Motivasi: Man Jadda wa Jada

Kuliah Motivasi

Bertepatan hari pertama perkuliahan semester 105, Sastra Indonesia kembali menyelenggarakan kuliah umum dalam bentuk kuliah motivasi. Dalam kuliah kali ini, Sastra Indonesia mengundang salah satu tamu yang merupakan penulis buku Man Jadda wa Jada, Akbar Zainudin.

Pada kuliah umum yang berlangsung pada  2 Maret 2017, materi yang dibawakan oleh Akbar Zainudin bukanlah materi perkuliahan sastra seperti sebagaimana biasanya melainkan motivasi untuk para mahasiswa dalam mencapai kesuksesan berdasarkan buku yang ia tulis sendiri. Dengan moderator Dr. Gres Grasia Azmin, M.Hum., Akbar menyampaikan cara sederhana namun dengan hasil yang dahsyat dalam menjalani kehidupan di kampus untuk mencapai sukses kelak. Selain memotivasi dengan materi yang ia sampaikan, Akbar juga membawa peserta kuliah dalam keadaan haru dengan menayangkan beberapa video tentang perjuangan orang tua. Dalam sambutannya, Dr. Miftahulkhairah selaku Ketua Program Studi Sastra Indonesia, berharap kegiatan ini dapat meningkatkan semangat dan kebanggaan mahasiswa sebagai sivitas Prodi Sastra Indonesia.