PRANCIS Prestasi BUNGA CYNTHIA PRAMESWARI KEMBALI RAIH KEJUARAAN PADA PERTANDINGAN PRAKUALIFIKASI PON 2019

BUNGA CYNTHIA PRAMESWARI KEMBALI RAIH KEJUARAAN PADA PERTANDINGAN PRAKUALIFIKASI PON 2019

BUNGA CYNTHIA PRAMESWARI KEMBALI RAIH KEJUARAAN PADA PERTANDINGAN PRAKUALIFIKASI PON 2019 post thumbnail image

 Setelah sebelumnya meraih juara 1 dan mendapatkan medali emas pada kejuaraan UNJ Lanud Halim Open 2019, kali ini Bunga Cynthia Prameswari kembali mengharumkan nama Prodi Pendidikan Bahasa Prancis. Mahasiswa PBP angkatan 2015, atau yang akrab disapa Bunga ini berhasil mendapatkan medali perunggu dalam nomor Embu berpasangan campuran kyu kenshi.

Pertandingan ini merupakan pertandingan PRAKUALIFIKASI PON 2019 yang dilaksanakan di Banjarbaru, Kalimantan Selatan. Acara yang dilaksanakan pada tanggal 11 – 17 November 2019 ini diikuti oleh 571 peserta dari 32 provinsi di Indonesia.

Bunga berhasil membuktikan bahwa ketekunan dan kerja keras yang ia lakukan berbuah manis. Tidak ada satu hal pun di dunia ini yang sia-sia apabila kita bersungguh-sungguh melakukannya. Félicitations Bunga! (yl)

Related Post