PRANCIS Kegiatan PRODI PENDIDIKAN BAHASA PRANCIS UNJ IKUTI HALALBIHALAL FAKULTAS BAHASA DAN SENI (FBS) UNJ

PRODI PENDIDIKAN BAHASA PRANCIS UNJ IKUTI HALALBIHALAL FAKULTAS BAHASA DAN SENI (FBS) UNJ

PRODI PENDIDIKAN BAHASA PRANCIS UNJ IKUTI HALALBIHALAL FAKULTAS BAHASA DAN SENI (FBS) UNJ post thumbnail image

Setelah melaksanakan ibadah puasa selama sebulan penuh, sudah selayaknya kita kembali fitri. Untuk itu, seluruh dosen prodi Pendidikan Bahasa Prancis (PBP) UNJ mengikuti acara Halalbihalal yang diadakan oleh Fakultas Bahasa dan Seni (FBS) UNJ dengan tujuan untuk merekatkan kembali tali silaturahmi dan saling bermaaf-maafan dengan keluarga besar FBS. Acara tersebut diikuti pula oleh seluruh dosen, tenaga pendidik, dan karyawan dari berbagai prodi di lingkungan FBS.

Acara yang dimulai pukul 10.00 s.d. selesai ini dilaksanakan di Aula Perpustakaan UNJ. Diawali dengan registrasi peserta dan salam-salaman bersama Dekanat dan Koorprodi sebelum masuk ruangan. Acara kemudian dimulai dengan pembacaan Alquran dan artinya, sambutan Ibu Dr. Liliana Muliastuti, M.Pd. selaku Dekan FBS, serta ceramah bertema “Pakaian Taqwa Idul Fitri Mewujudkan Keimanan dalam Ucapan dan Perbuatan” dari Bapak Dr. Asep Supena, M.Pd.

Acara dilanjutkan dengan ramah tamah diselingi hiburan serta pengundian doorprize yang semakin meramaikan acara tersebut. Salah satu dosen prodi Pendidikan Bahasa Prancis (PBP), Madame Dr. Amalia Saleh, M.Pd  berhasil memperoleh beberapa doorprize dari panitia Halalbihalal. (yl)

 

Related Post