Pengabdian pada Masyarakat di Pulau Tidung

Dalam rangka mewujudkan Tri Dharma Perguruan Tinggi, Program Studi (Prodi) Pendidikan Musik, Fakultas Bahasa dan Seni (FBS) Universitas Negeri Jakarta (UNJ), menyelenggarakan Pengabdian pada Masyarakat (P2M) di Pulau Tidung, Kepulauan Seribu, DKI Jakarta. Tim dosen dan mahasiswa Prodi Pendidikan Musik, FBS, UNJ disambut oleh Lurah setempat, tokoh masyarakat, kepala sekolah, dan guru-guru yang terlibat dalam P2M, PKK, serta warga di Pulau Tidung. Kegiatan P2M ini berlangsung selama empat hari sejak 28-31 Juli 2019. Kegiatan tersebut diawali sejak survei pertama kali ke lokasi tempat diadakannya P2M pada 25 Juni 2019 hingga berlanjut pada pelaksanaan kegiatan.

Prodi Pendidikan Musik, UNJ mengirimkan enam tim. Program setiap tim berbeda-beda, di antaranya Pelatihan Pola Tabuh Madhal dan Mahraj Musik Marawis di Sekolah Dasar Pulau Tidung Kepulauan Seribu Provinsi DKI Jakarta yang diketuai oleh Didin Supriadi, S.Sen, M.Pd. Tim berikutnya diketuai oleh Dr. Dian Herdiati, M.Pd., dengan Pengembangan Kompetensi Siswa SMP Negeri 241 Pulau Tidung Melalui Pelatihan Musik Recorder dan Pianika. Program selanjutnya yaitu Pengembangan Kompetensi Siswa SMP Negeri 241 Pulau Tidung Melalui Pelatihan Ansambel Musik Perkusi yang diketuai oleh R.M. Aditya Andriyanto, S.Pd., M.Sn. Tim P2M selanjutnya diketuai oleh Rien Safrina, M.A., Ph.D., dengan Pelatihan Vokal Group dan Paduan Suara di SMK Pulau Tidung. Program berikutnya Pelatihan Penelitian Tindakan Kelas untuk Guru-Guru di Pulau Tidung diketuai oleh Dra. Lucy Martiati Nasution, M.Pd. Kemudian,  Dr. Tuti Tarwiyah Adi, M.Si., dengan Pelatihan Lagu Sayur Betawi Berbasis Pantun pada ibu-ibu di Pulau Tidung Provinsi DKI Jakarta.