Pada Kamis, 6 Februari 2020, Pukul 13.00-16.00, di Aula Latief Hendraningrat Lantai II, Gedung Dewi Sartika, Universitas Negeri Jakarta (UNJ) dilaksanakan Seminar Kampus Merdeka dan Akuntabel. Seminar tersebut dihadiri dosen Program Studi (Prodi) Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (PBSI) yaitu Bapak Nur Sekhudin, S.Pd., M. Hum., Ibu Etsa Purbarani, M.Pd., dan Ibu Reni Oktaviani, M.Pd.

Narasumber dalam seminar ini Inspektur Jenderal Kemdikbud, Prof. Dr. Muchlis R.Luddin, M.A., dan Sekretaris Jenderal Kemendikbud, Prof. Ainun Najib, Ph.D.  Seminar ini memaparkan tentang Pokok-pokok Kebijakan Merdeka Belajar meliputi pembukaan prodi baru, sistem akreditasi perguruan tinggi, perguruan tinggi badan hukum, dan hak belajar tiga semester di luar prodi. Selain itu, dalam seminar ini juga membahas Kebijakan Pengawasan Merdeka Belajar dan Kampus Merdeka. (RO)