Program Studi (Prodi) Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (PBSI) Fakultas Bahasa dan Seni (FBS) Universitas Negeri Jakarta (UNJ) melaksanakan Pelatihan Strategi Pembelajaran Berbasis Kearifan Lokal Bagi Guru SMP pada Jumat, 23 Agustus 2019, pukul 10.30-16.00 di SMPN 241 Pulau Tidung, Kepulauan Seribu. Pelatihan tersebut dihadiri oleh Koordinator Prodi PBSI, Ibu N. Lia Marliana, S.Pd., M.Phil.(Ling.) serta Dosen Prodi PBSI yaitu Bapak Nur Sekhudin, S.Pd., M.Hum., dan Ibu Reni Oktaviani, M.Pd. Selain itu, hadir pula Wakil Kepala Bidang Kurikulum Ibu Eny Susilowati, S.Pd., Wakil Kepala Bidang Kesiswaan Bapak Agung Tutaya, S.Si., dan para guru yang ikut berpartisipasi dalam pelatihan tersebut.

Dekan FBS, Ibu Dr. Liliana Muliastuti, M.Pd., memberikan sambutan dan membuka pelatihan strategi pembelajaran tersebut. Selanjutnya, penyerahan buku sumbangan kepada SMPN 241 Pulau Tidung. Prodi PBSI mengirimkan dua tim untuk Pengabdian Pada Masyarakat (P2M) yaitu tim Pelatihan Strategi Pembelajaran Berbasis Kearifan Lokal Bagi Guru SMP di Pulau Tidung dan tim Pelatihan Menulis Surat Dinas untuk Pegawai Kelurahan dan Staf Administrasi Sekolah di Kelurahan Pulau Tidung.

Tim Pelatihan Strategi Pembelajaran Berbasis Kearifan Lokal Bagi Guru SMP di Pulau Tidung diketuai Koordinator Prodi PBSI, Ibu N. Lia Marliana, S.Pd., M.Phil.(Ling.) serta beranggotakan Bapak Nur Sekhudin, S.Pd., M.Hum., dan Ibu Reni Oktaviani, M.Pd. Pelatihan ini diikuti 10 guru dari perwakilan setiap SMP di Pulau Tidung. Salah satu materi yang dipaparkan dalam pelatihan tersebut yaitu indikator keberhasilan belajar mengajar. Setelah pemaparan materi dari Ibu N. Lia Marliana, S.Pd., M.Phil.(Ling.) dilakukan sesi tanya jawab. Peserta dalam pelatihan tersebut sangat antusias terutama mengenai kesulitan dalam mengajar siswa yang memiliki karakter bervariasi. Pelatihan tersebut diakhiri dengan foto bersama. (ro)