Seni dan Bahasa perlu terus mengalir dari jiwa seseorang agar tak punah dalam kehidupan. Oleh karena itu, para pengurus Rusunawa (Rumah Susun Mahasiswa) di Kampus B UNJ berinisiatif mengadakan “Artmoon” pada Sabtu, 23 April 2016.
Artmoon merupakan acara panggung kesenian yang dilaksanakan guna mewadahi apresiasi berkesenian warga Rusunawa UNJ. Warga Rusunawa UNJ sendiri terdiri dari mahasiswa PPG-SM3T, PPGT, dan PPG Kaimana.
Laskar Bahasa 4 ikut serta dalam kegiatan ini dengan menampilkan dua buah musikalisasi puisi. Puisi dari Leon Agusta yang berjudul “Soliloque” menjadi pembuka penampilan Laskar Bahasa 4. Puisi tersebut menceritakan seseorang yang mempertanyakan cintanya. Puisi kedua yang dibawakan oleh Laskar Bahasa 4 ialah puisi karya Sapardi Djoko Damono yang berjudul “Hutan Kelabu”. Puisi ini memiliki makna rindu akan keadaan hutan yang seperti dulu yang rimbun dan indah. Penampilan Laskar Bahasa 4 ditutup dengan menyanyikan lagu karya Ipang Lazuardi yang berjudul “Sahabat Kecilku”.
Artmoon pertama yang dilaksanakan ini berjalan dengan lancar. Seluruh peserta pun sangat antusias dalam meramaikan acara tersebut. Hal ini dibuktikan dengan penampilan setiap prodi yang ada di Rusunawa UNJ. Laskar Bahasa 4 dari Prodi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia terpilih sebagai peserta terkompak di ajang ini. Tak ada kalah menang atau juara dalam acara ini. Panitia menyelenggarakan Artmoon ini sebagai aktivitas rutin yang menjadi sarana minat dan bakat para guru PPG-SM3T, PPGT, dan PPG Kaimana. Artmoon telah menjadi program yang akan dilaksanakan setiap bulan di rusunawa. (TB)