Ketua Lembaga Penelitian UNJ membuka kegiatan Lokakarya Pengelolaan Jurnal OJS UNJ pada Kamis 2 November 2017, pukul 10.00-12.30 di Aula Bung Hatta, Gedung Pascasarjana UNJ. Beliau pun dalam sambutannya memaparkan bahwa jurnal prodi di UNJ sudah terindeks google scholar sebanyak 70 jurnal.

Salah satu jurnal yang sudah terimdeks google scholar adalah AKSIS: Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, yaitu jurnal milik Prodi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (PBSI) FBS UNJ. Dalam google scholar, jurnal Prodi PBSI masuk ke urutan 37. Selain terindeks google scholar, Jurnal Aksis pun terindeks OpenAIRE, Crossref, PKP Index, Indonesia ONE Search, BASE, dan WorldCat pada tahun 2017 ini. Dalam usianya yang baru 10 bulan ini, jurnal Prodi PBSI sudah mendekati peluang untuk terindeks DOAJ. Admin jurnal Prodi PBSI ialah Ibu Rahmah Purwahida, M.Hum. dan pengelolanya ialah Ibu Dr. Siti Ansoriyah. Prestasi besar diraih Admin Jurnal Aksis yang telah bekerja sangat keras membawa kemajuan pesat Jurnal Aksis di usianya yang belum setahun.

Menurut Bapak Ucu, kendali mutu jurnal tetap di LPPM UNJ. Cita-cita LPPM adalah mengakreditasi seluruh jurnal yang ada di UNJ. Terdapat 33 jurnal yang berpotensi terindeksasi di DOAJ. Setelah paparan Bapak Ucu Cahyana, kemudian berlanjut paparan Dekan Fakultas Ekonomi (FE) membagi pengalaman mengenai pengelolaan jurnal di FE.

Selanjutnya, penjelasan dari Dr. Erfan Handoko Koordinator Pusat Publikasi Ilmiah dan HAKI. Mitrabestari akan mendapat SK atau sertifikat dari UNJ. Prodi diminta mengajukan ke LPPM UNJ cara lain menghargai mitrabestari kita adalah memberi keleluasaan dimuatnya artikel ilmiah ke jurnal kita tanpa review.

Kegiatan yang dihadiri oleh para koordinator program studi se-UNJ dan para pengelola jurnal universitas, fakultas, dan prodi ini tak ketinggalan dihadiri oleh Koorprodi PBSI Ibu N. Lia Marliana, admin Jurnal Aksis Ibu Rahmah Purwahida, dan pengelola Jurnal Aksis Ibu Siti Ansoriyah. Kegiatan ini pun berakhir pada pukul 12.30. (nlm)