DIALOG PRODI BEMP PBA DAN DOSEN

[easingslider id=”544″]

Pada Jumat, 03 Mei 2019, pukul 08.00 – 11.00 WIB, di Gedung Ki Hajar Dewantara Lantai 9 Universitas Negeri Jakarta (UNJ) telah dilaksanakan kegiatan Dialog Prodi (DIPRO) antara mahasiswa dan dosen di lingkungan Prodi Pendidikan Bahasa Arab (PBA).

Acara dialog yang mengangkat tema “Satukan Komunikasi dan Salurkan Aspirasi Demi Fungsional Prodi yang Terealisasi” merupakan kegiatan tahunan yang rutin dilakukan oleh Badan Eksekutif Mahasiswa Prodi PBA (BEMP PBA). Tampak hadir dalam acara, sejumlah dosen dan perwakilan mahasiswa. Dalam dialog ini, BEMP PBA memaparkan slide hasil angket yang sebelumnya telah disebar kepada mahasiswa. Angket ini bertujuan untuk mengetahui kepuasan mahasiswa tentang fasilitas, pelayanan administrasi dan akademik, dosen dan pembelajaran, Uang Kuliah Tunggal (UKT), serta Organisasi Pemerintahan Mahasiswa (OPMAWA) di lingkungan Prodi PBA. Setelah angket dibacakan, Koorprodi PBA Bapak Dr. Nuruddin, M.A. dan sejumlah dosen memberikan tanggapan mengenai hasil angket tersebut, kemudian dilanjutkan dengan sesi tanya jawab.

Acara dilanjutkan dengan pengumuman dosen terbaik pilihan mahasiswa prodi PBA. Pilihan akhirnya jatuh kepada Bapak Dr. Muhammad Kamal, M.A. dan Bapak Ahmad Marzuq, M.Pd. sebagai dosen terbaik yang dipilih oleh mahasiswa. Pada bagian penutup, acara diisi dengan hiburan musik akustik yang dibawakan oleh perwakilan mahasiswa. Kemudian, dilanjutkan dengan sesi foto bersama antara panitia, pengurus BEMP, para dosen dan mahasiswa peserta dialog. (and)

Scroll to Top
  • https://ppdb.smpn2bumijawa.sch.id/
  • https://cbt.smpn2bumijawa.sch.id/
  • https://lpm.uluwiyah.ac.id
  • https://smash.warak.id/
  • https://gunungsari-desa.id/